.
Ustadz dan ustadzah silaturahmi Akbar. (PM-ist)
Patmamedia.com (SLEMAN) – Penguatan peran kepemimpinan ustadz-ustadzah menjadi salah satu fokus utama dalam acara Silaturahmi Akbar Ustadz-Ustadzah TKA-TPA se-Kapanewon Ngemplak yang digelar Badko TKA-TPA Ngemplak, Ahad (20/4/2025) di Masjid Ar Rohim, Nomporejo, Wedomartani, Ngemplak, Sleman.
Kegiatan tahunan yang dirangkai dengan Halal Bihalal dan Pendidikan serta Pelatihan (Diklat) Kepemimpinan itu dihadiri ratusan ustadz-ustadzah perwakilan unit TKA-TPA se-Kapanewon Ngemplak. Acara dibuka secara resmi oleh Panewu Ngemplak H. Dakiri, S.Sos, M.Si, dan dihadiri jajaran Forkopimcam, Ketua Badko TKA-TPA Kabupaten Sleman, MUI Ngemplak, pimpinan ormas Islam, dewan pakar, dewan penasehat, serta jajaran takmir Masjid Ar Rohim.
Dalam sambutannya, Ketua Takmir Masjid Ar Rohim, Sudaryanto, mengapresiasi pelaksanaan Halal Bihalal dan Diklat Kepemimpinan tersebut. “Kami menyambut baik kegiatan ini sebagai upaya nyata dalam meningkatkan kualitas TKA-TPA di wilayah Ngemplak,” ujarnya.
Ketua Umum Badko TKA-TPA Rayon Ngemplak, Joko Sutanto, menyebut kegiatan ini sebagai momentum mempererat ukhuwah dan menambah wawasan para ustadz-ustadzah. “Ini media mempererat ukhuwah islamiyah di antara ustadz-ustadzah aktivis TKA-TPA se-Ngemplak. Juga sebagai sarana menambah pengetahuan tentang kepemimpinan, khususnya peran direktur dalam mengelola unit TKA-TPA,” tuturnya.
Sementara itu, Ketua Umum Badko TKA-TPA Kabupaten Sleman yang diwakili Ust. Rokmadi menyampaikan apresiasi atas inisiatif Rayon Ngemplak. Ia juga memaparkan program kerja Badko kabupaten, seperti pendataan unit melalui EMIS dan rencana Wisuda Bersama Santri se-Kabupaten Sleman dalam waktu dekat.
Dalam sambutannya, Panewu Ngemplak H. Dakiri memberi motivasi agar para ustadz-ustadzah terus istiqomah dalam membina unit TKA-TPA. Ia juga mendorong dukungan terhadap program kerja yang dicanangkan Badko.
Materi Diklat Kepemimpinan disampaikan oleh Ust. Arifin Hafidz, S.Pd dari Dewan Pakar Badko TKA-TPA DIY dan LDPQ DIY. Ia menekankan pentingnya gaya kepemimpinan kolektif kolegial sebagaimana dicontohkan Rasulullah SAW.
“Kepemimpinan kolektif kolegial adalah gaya kepemimpinan yang dilakukan bersama-sama, melibatkan partisipasi aktif seluruh anggota dan keputusan diambil melalui musyawarah untuk mufakat,” jelasnya.
Ia juga menambahkan, “Kunci sukses dalam kepemimpinan adalah Ikhlas, Istiqomah, Silaturrahmi dan Komunikasi.”
Acara ini diharapkan mampu memperkuat sinergi antar unit TKA-TPA di Kapanewon Ngemplak serta membekali para pengajar dengan kepemimpinan yang inspiratif dan berdaya guna dalam membina generasi Qurani.